Buah Pria ( Buah Pare )

Buah pria yang sangat baik bagi kesehatan
( sayuran yang ditanam diperkarangan rumah) natural vegetable
Foto by: Novrizal
Setiap buah-buahan dan sayuran mempunyai efek positif jika dikonsumsi dan dikelola dengan benar. bagi beberapa penyakit sayuran dan buah-buahan menjedi lebih menyehatkan dan juga menjadi pantangan jika dikonsumsi oleh beberapa orang yang menderita penyakit tertentu (tidak baik bagi kesehatan) sebuah berita dari televisi menyebutkan bahwa

Buah Pria sangat baik bagi kesehatan dimana para penduduk jJepang mengkonsumsi buah pria ini setiap hari dan membuat mereka menjadi sehat dan berumur panjang. Mengapa Natural atau alami atau yang sekarang trend dengan organic? karena selain buah dan sayuran sangat baik bagi tubuh juga secara langsung manfaat buah dan sayuran yang kita konsumsi dan diserap oleh tubuh berupa kandungan vitamin serta lainnya akan benar menjadi obat bagi tubuh untuk menangkal ancaman dari luar. saat ini kita merasakan jika banyak masyarakat yang ragu mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan karena kandungan pestisida serta bahan kimia lainnya yang akan mengganggu fungsi kerja tubuh khususnya kerja organ tubuh seperti hati dan ginjal. oleh karena itu sebagai konsumen mulai saat ini kita dapat lebih berhati dan mawas diri dalam membeli serta mengkonsumsi buah serta sayuran. beberapa trik yang saya lakukan dengan menanam beberapa sayuran yang tidak terlalu memerlukan perawatan khusus tetapi mengandung manfaat tinggi dan salah satunya buah pria yang sangat mudah beradaptasi serta mempunyai manfaat yang besar.
Istri tercinta akan mengolah buah pria bisa dalam bentuk tumis ataupun rebusan (walaupun akan terasa  pahit) tetapi jika mengingat manfaatnya maka jangan ragu untuk melahap buah Pria minimal seminggu sekali selain untuk kesehatan juga bagus untuk stamina dan vitalitas. Ayo mulai sekarang kita galakkan konsumsi buah dan sayuran Organik dan Natural. Hidup sehat selalu .

Komentar

  1. Boh pare beda ngen boh pria.
    Bak parr sejenis uroet
    Sedangkan bak pria sejenis kaye
    Tq.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wisata Malam, Jembatan Pante Pirak

main Kelereng ( aneuk Geulengke)